View count: 2554

Bekerja di Taiwan

Informasi Pengajuan Izin Kerja (Mahasiswa)

Pemohon yang memenuhi syarat:

  • Mahasiswa asing yang telah diterima di perguruan tinggi atau universitas negeri atau swasta terakreditasi sesuai dengan Peraturan tentang Penyelenggaraan Pembelajaran Mahasiswa Asing di Republik Cina
  • Mahasiswa asing Cina yang telah diterima di perguruan tinggi atau universitas negeri atau swastra terakreditasi sesuai dengan Peraturan tentang Penyelenggaraan Pembelajaran Mahasiswa asing Cina di Republik Cina
  • Mahasiswa asing dari Hongkong dan Macau yang telah diterima di perguruan tinggi atau universitas negeri atau swastra terakreditasi sesuai dengan Peraturan tentang Peraturan tentang Penyelenggaraan Pembelajaran Mahasiswa Hongkong dan Macau di Republik Cina

Persiapan Dokumen untuk Mengajukan Izin Kerja: (Dimohon mempersiapkan dokumen sesuai dengan peraturan di bawah ini)

  • Formulir Aplikasi.
  • Fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa (ditempelkan pada Formulir Aplikasi)
  • Formulir Persetujuan tempat siswa belajar saat ini, berikut Formulir Aplikasi yang dibubuhi stempel dari unit kemahasiswaan dan konseling dan tandatangan direktur kemahasiswaan dan konseling.
  • Transkrip kursus bahasa setahun penuh.
  • Tanda terima remitensi pos asli untuk biaya ujian (NT $100 tiap orang). Pemohon dapat membayar lewat remitansi pos melalui akun Bureau of Employment & Vocational Training (BEVT) – Badan Pelatihan Ketenagakerjaan dan Kejuruan (Nomor akun BEVT: 19058848) atau pada konter kasir BEVT secara langsung.
  • Fotokopi halaman depan dan belakang passport dan Sertifikat Penduduk Asing (Alien Residency Certificate).
  • Sebagai tambahan enam dokumen di atas, pemohon dianjurkan menyediakan bukti dokumentasi yang bersangkutan dengan salah satu kategori berikut. Bagi yang berkompetensi tinggi dalam bahasa asing dan berencana untuk mengajar paruh waktu di pusat Bahasa universitas atau institut pendidikan luar negeri yang terafiliasi dengan pusat Bahasa di Taiwan, selama masa studinya, setelah memperoleh izin dari Menteri Pendidikan, dapat menyerahkan fotokopi surat izin tersebut sebagai pengganti bukti dokumentasi yang disebutkan di atas.

1.    Menyatakan bahwa mahasiswa tersebut tidak mampu melanjutkan studi atau mebiaya hidup, dan dapat memberikan bukti nyata

2.    Menyatakan bahwa unit pengajaran dan pencarian tempat siswa belajar sedang membutuhkan mahasiswa asing untuk berpartisipasi dalam pekerjaan.

3.    Menyatakan adanya relevansi pada program mata kuliah yang mengharuskan magang di luar sekolah

Dokumen yang Diperlukan untuk Pengajuan Penerbitan Kembali Izin Kerja

  • Formulir aplikasi
  • Pernyataan tertulis yang menjelaskan alasan mengajukan izin kerja baru

Cara Mengajukan

  • Permohonan langsung oleh orang yang ditunjuk dan datang secara pribadi di konter bisnis Bureau of Employment & Vocational Training (alamat kantor: 1F, No.83, Sec.2, Yenping N. Rd., Tatung Dist., Taipei City) 
  • Permohonan pos melalui penerusan dokumen lamaran oleh surat tercatat (ditujukan pada the Comprehensive Plan Section of Bureau of Employment & Vocational Training, 1F, No.83, Sec.2, Yen ping N. Rd., Tatung Dist., Taipei City 103)

Peraturan Terkait Lainnya

  • Bagi semua pemohon, masa kerja maksimal yang diizinkan adalah enam (6) bulan
  • Bagi semua pemohon, dengan pengecualian libur musim dingin dan musim panas, total jam kerja tidak boleh melebihi dua puluh (20) jam per minggu
  • Melanggar peraturan tersebut di atas dapat berakibat pada pembatalan izin kerja pemohon bedasarkan Undang-Undang Ketenegakerjaan
  • Orang asing yang bekerja secara illegal tanpa izin akan didenda mulai dari NT$ 30.000 hingga NT$ 150.000 berdasarkan Undang-Undang Ketenagakerjaan
  • Semua dokumen fotokopi harus identik dengan aslinya dan dibubuhi tandatangan pemohon serta materai

Mahasiswa yang tidak melanjutkan sekolahnya atau mengundurkan diri dari sekolah selama semester wajib mengembalikan kartu izin kerja yang masih berlaku kepada sekolah

Jika dibutuhkan, sekolah mungkin meminta pemohon untuk menyediakan stempel unit kerja, sifat pekerjaan, dan alamat perusahaan

Bagi yang mengisi permohonan pada semester pertama, izin kerja akan berlaku hingga 31 Maret pada semester berikutnya.bagi yang mengisi permohonan pada semester kedua, izin kerja akan berlaku hingga 30 September

Jika pemohon memilih untuk mengumpulkan aplikasi secara langsung, maka harus memberikan pemberitahuan koleksi pribadi yang dilampirkan pada aplikasi, dan mengirimkannya ke loket khusus di Bureau of Employment & Vocational Training secara pribadi ke kantor; prosedur pengumpulan sama dengan meminta pemohon untuk tiba di loket khusus untuk pengumpulan aplikasi sesai dengan tanda terima yang dikeluarkan oleh BEVT pada periode tertentu. Setelah periode ditentukan, lamaran secara otomatis akan terkirim pada pemohon melalui surat terdaftar.

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi kami via telepon (02)8590-2567

Catatan: Mahasiswa Cina luar negeri yang telah diterima di salah satu sekolah berdasarkan Peraturan yang mengatur tentang Studi Mahasiswa asing Cina di Republik Cina tidak diperbolehkan pindah atau masuk ke sekolah lanjutan atau sekolah ekstensi yang terafiliasi dengan departemen atau universitas terbuka nasional atau sekolah terbuka yang tergabung dengan sekolah menengah (termasuk semua tingkat Pendidikan sekolah malam) sesua dengan keinginan mereka. Permohonan izin kerja juga harus diajukan.